Contoh Mou Sekolah Dengan Puskesmas

Contoh MOU Sekolah dengan Puskesmas – Dalam setiap sekolah tentunya ada pembinaan program kesehatan yang telah disediakan oleh sekolah. Bentuk pembinaan program kesehatan tersebut biasanya di tuangkan dalam bentuk wadah suatu organisasi seperti UKS, PMI atau PMR.

Mengenal UKS

UKS memiliki kepanjangan Unit Kesehatan Sekolah, sudah ada sejak jaman penjajahan Hindia Belanda. UKS itu sendiri merupakan bentuk upaya yang diharapkan para siswa juga lebih peka dan lebih meningkatkan kebiasaan hidup lebih bersih dan sehat lagi.

Selain itu, UKS juga dijadikan sebagai upaya menciptakan sumber daya manusia yang lebih sigap dan tanggap perihal kesehatan di masa yang akan datang. Selain itu dengan adanya.

 

Baca juga: Contoh Mou Sekolah Dengan Dunia Usaha

Program kemitraan dari luar sekolah

Dalam menjalankan program kesehatan sekolah, tentunya tidak hanya dilakukan oleh instansi sekolah saja. Pihak sekolah biasanya mengupayakan agar para siswa juga mendapatkan ilmu dari luar sekolah. Ada beberapa program yang dapat menunjang kualitas serta kapabilitas para siswa dalam melaksanakan Usaha Kesehatan Sekolah.

Beberapa di antaranya dengan mengadakan program guru tamu, melakukan kunjungan, dan lain sebagainya. Dalam melakukan kegiatan – kegiatan yang dapat menunjang serta meningkatkan pengetahan para murid, pihak sekolah akan melakukan kemitraan atau kerjasama.

Kemitraan atau kerjasama merupakan suatu bentuk kegiatan kerjasama formal yang dilakukan oleh antar individu dengan individe, kelompok dengan kelompok, organisasi dengan organisasi, atau instansi dengan instansi, dengan memiliki tujuan tertentu.

Melakukan kerjasama dengan pihak kesehatan di luar sekolah akan membantu para siswa dalam mendapatkan ilmu atau pengetahuan baru yang belum mereka dapatkan di sekolah. Seperti halnya ketika pihak sekolah menjalin keitraan dengan pihak puskesmas.

Baca juga: Download Aplikasi EDS SMP Terbaru

Pengertian PUSKESMAS

Puskesmas itu sendiri merupakan satuan organisasi yang memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat yang bersifat menyeluruh, terpadu, merata, dan  terjangkau bagi masyarakat. Serta memiliki peran aktif pada masyarakat dalam meningkatkan mutu kesehatan dengan menggunakan hasil dari pegembangan ilmu kesehatan yang mana pembiayaan ditanggung oleh pemeritah dengan tanpa mengurangi kualitas pelayanan bagi masyarakat.

Apa itu Trias UKS?

Melakukan kemitraan antara sekolah dengan puskesmas yang mana digiatkan untuk meningkatkan mutu kesehatan pada anak usia sekolah. Kegiatan kemitraan antara sekolah dengan UKS biasanya lebih dikenal dengan istilah Trias UKS atau Trias Usaha Kesehatan Sekolah.

Program atau kegiatan kemitraan Trias UKS ini difokuskan kepada pendidikan kesehatan, pelayanan kesehatan tingkat sekolah, dan juga pembinanaan kesehatan pada lingkup lingkungan sekolah.

Kegiatan kemitraan sekolah dengan pihak puskesmas dilakukan secara bersama – sama. Seperti halnya kegiatan pengedukasian, serta pelayanan kesehatan lebih banyak dilakukan oleh pihak puskesmas. Namun untuk kegiatan monitoring dilakukan secara bersama – sama tergantung intrumen dari monitoring itu sendiri.

Kegiatan penyuluhan kesehatan dilakukan bersama – sama antara para siswa dari anggota UKS dengan dibimbing oleh petugas puskesmas. Adanya kegiatan kemitraan antara pihak sekolah dengan puskesmas ini tentunya juga memberikan manfaat bagi pihak instansi puskesmas itu sendiri.

Dengan adanya kegiatan kemitraan atau Trias UKS, pihak puskesmas akan memberikan dukungan penuh bagi kegiatan kesehatan yang diadakan atau dilakukan oleh para anggota UKS sebagai bentuk dukungan agar mereka lebih semangat dan meningkatkan drajat kesehatan di lingkungan sekolah.

Baca juga: Contoh SK Tim Literasi SD, SMP, SMA, SMK

Penyuluhan kesehatan dari Puskesmas

Penyuluhan atau pengedukasian yang diberikan oleh pihak puskesmas disesuaikan dengan kapasitas dari anggota UKS dengan memberikan pendidikan kesehatan tahap sekolah.

Penyuluhan yang diberikan biasanya memperkenalkan hal pertama yang perlu dilakukan dalam melakuan pertolongan pertama dan pemberian pengobatan ringan sesuai kemampuan pada tahap sekolah, mengenali gejala – gejala penyakit, efek yang ditimbulkan oleh penyakit tertentu, dan juga mengenali apa saja tindakan lanjutan yang harus dilakukan saat mengetahui atau mengalaminya.

Dari pihak puskesmas akan lebih mudah dalam melihat bibit – bibit yang unggul dalam bidang kesehatan. Pihak puskesmas bisa menyiapkan sumber daya manusia yang nantinya akan menjadi kader –kader kesehatan sekolah.

Selain bimbingan dari pihak puskesmas, tidak dapat dilupakan juga pembinaan dari para guru sekolah. Dalam suatu organisasi Unit Kesehatan Sekolah tentunya memiliki beberapa guru yang memang ditugaskan untuk membina murid – murid yang masuk keanggotaan UKS.

Guru memiliki peran penting dalam menanamkan jiwa kesehatan dan kebersihan bagi murid dilingkungan sekolah, melakukan pengecekan atau pemeriksaan kebersihan murid – murid secara berkala, menerapkan kebersihan dasar yang dimulai dari lingkungan sekolah.

Baca juga: SK Tim Pengembang Kurikulum SD SMP SMA SMK DOC

Contoh MOU sekolah dengan Puskesmas

Berikut akan kami lampirkn salah satu bentuk MOU atau surat kemitraan/ kerjasama antara pihak sekolah dengan puskesmas.

Untuk melihat contoh lebih banyak lagi contoh MOU sekolah dengan dunia puskesmas, silahkan download di bawah ini:

Dari semua pemaparan di atas, dapat kita simpulkan bahwa dengan adanya MOU atau surat kerjasama, akan jauh lebih mempermudah sekolah dalam mejalin kerjasama atau kemitraan dengan pihak puskesmas.

Baca juga: Contoh Surat Keterangan Siswa Aktif

Demikian sedikit ringkasan tentang MOU sekolah dengan puskesmas. Bentuk form dari surat kemitraan sekolah dengan puskesmas mungkin akan disesuaikan menurut kebutuhansetiap sekolah. Namun, kami menyediakan contoh – contoh dari surat MOU/ surat kemitraan di sini agar bapak/ibu dan teman – teman semua dapat mengunduhnya dengan mudah.

Semoga sedikit ringkasan tentang MOU sekolah dengan puskesmas ini bisa mempermudah teman – teman dalam memahaminya.

Ayo Cilacap - - - -