Manfaat Penelitian Adalah

Contoh Manfaat Penelitian – Selamat datang di website kami. Setelah membahas tentang cara menyusun karya ilmiah penelitian, kali ini kami akan membahas salah satu bagian yang tak kalah pentingnya yaitu contoh manfaat penelitian. Namun sebelum itu kami akan membahas terlebih dulu mengenai cara membuat tujuan penelitian.

Bagaimana cara membuat tujuan penelitian yang tepat?

Pertanyaan ini akan sering muncul ketika anda sudah selesai untuk membuat rumusan masalah. Pada pembahasan sebelumnya kami sudah menuliskan cara membuat latar belakang, dan cara membuat rumusan masalah. Apabila anda belum membacanya maka kami menyarankan kepada anda untuk membacanya terlebih dahulu.

Pengertian Tujuan Penelitian

Sebelum memulai untuk membuat dan memberikan contoh-contoh dari tujuan penelitian. Saya akan menjelaskan terlebih dahulu apa yang dimaksud dengan Tujuan Penelitian itu sendiri. Tujuan penelitian adalah kalimat yang dapat menunjukan indikasi kearah mana penelitian dilakukan atau data-data serta informasi apa yang akan dicapai dari penelitian tersebut. Bentuk kalimat dari tujuan penelitian yaitu berupa pertanyaan yang konkrit. Jadi bukan berupa kalimat tanya. Kalau untuk kalimat tanya itu sama seperti rumusan masalah.

Baca juga : Contoh Populasi Dan Sampel

Perlu anda ketahui bahwa tujuan penelitian ini ada tiga macam bentuknya. Penelitian umumnya memiliki tujuan untuk menemukan ilmu yang baru, mengembangkan pengetahuan yang sudah ada dan menguji pengetahuan yang ada.

Sementara itu, beberapa ahli menyebutkan bahwa Tujuan penelitian dapat dibedakan menjadi :

  1. Eksploratif adalah penelitian yang memiliki tujuan untuk menemukan suatu pengetahuan baru yang belum pernah ada.
  2. Verivikatif adalah penelitian yang memiliki tujuan untuk menguji suatu teori yang sudah ada. Sehingga akan ditemukan sebuah hasil penelitian yang bisa menggugurkan atau memperkuat pengetahuan atau teori yang sudah ada.
  3. Development atau pengembangan adalah penelitian yang bertujuan untuk mengembangkan penelitian yang sudah ada.

Ada pula yang membagi tujuan penelitian menjadi umum dan khusus. Jadi terdiri atas dua macam, yakni tujuan umum dan khusus, berikut ini adalah penjelasan selengkapnya:

  • Tujuan umum yaitu tujuan penelitian secara keseluruhan dari yang ingin dicapai dalam penelitian itu sendiri.
  • Tujuan khusus yaitu tujuan yang lebih spesifik. Umumnya menggunakan kata-kata operasional sehingga akan lebih jelas untuk dicapai. Tujuan khusus ini biasanya juga menjadi dari tujuan umum.

Meskipun demikian dalam sebuah penelitian atau penulisan karya tulis ilmiah, tujuan umum dan khusus tidak diharuskan ada. Namun jika tujuan umum yang kita buat sudah spesifik maka kita  sudah tidak perlu lagi untuk membuat tujuan khususnya. Begitu juga sebaliknya, jika kita sudah membuat tujuan khusus yang spesifik maka sudah tidak perlu lagi membuat tujuan umum. Hanya cukup menuliskan dengan tujuan penelitian saja. Lantas bagaimana cara menuliskan tujuan penelitian?

Cara membuat tujuan penelitian

  1. Dalam membuat tujuan penelitian maka kita harus kembali melihat rumusan masalah
  2. Kita harus mencari kata operasional yang tepat untuk dapat menjawab rumusan masalah yang ada (contoh kata operasional : Mengidentifikasi, Mendeskripsikan, Mengukur, Menaganalisis, Membandingkan, dll)

Contoh 1

Rumusan Masalah : Adakah persamaan cara mengajar antara guru senior dengan guru yang masih baru?

Tujuan Penelitian yaitu : Untuk membandingkan cara mengajar antara guru senior dan guru yang masih baru.

Contoh 2

Rumusan Masalah : Adakah hubungan antara panjang rambut dengan keterampilan membaca murid?

Tujuan Penelian adalah : Untuk mengidentifikasi hubungan antara panjang rambut dengan keterampilan membaca murid.

Contoh 3

Rumusan Masalah : Adakah pengaruh metode pembelajaran Role Playing terhadap hasil belajar murid?

Tujuan Penelitian : Mendiskripsikan pengaruh metode pembelajaran Role Playing terhadap hasil belajar murid.

Contoh 4

Rumusan Masalah : Seberapa besar pengaruh ruangan kelas yang nyaman terhadp motivasi belajar murid?

Tujuan Penelitian : Mengukur pengaruh ruangan kelas yang nyaman terhadap motivasi belajar murid?

Nah itulah sedikit pembahasan mengenai cara membuat tujuan penelitian, dan kami sudah membagikan beberapa contoh manfaat penelitian yang di kembangkan dari rumusan masalah yang sudah kami buat di pembahasan sebelumnya. Sangat mudah sekali bukan, kalau kita sudah terbiasa untuk membuat rumusan masalahnya maka tinggal mencari kata operasional yang tepat saja.

Setelah kita sudah bisa membuat tujuan penelitian maka hal lainnya yang perlu kita buat adalah manfaat penelitian. Apa itu manfaat penelitian?

Manfaat penelitian ini berisi mengenai uraian manfaat yang dihasilkan dari laksanakannya penelitian itu sendiri. Jadi hanya tinggal kita fikirkan saja, kira-kira manfaat apa saja yang bisa kita dapatkan jika kita melakukan penelitian tersebut.

Perlu diketahui bahwa manfaat penelitian dapat dibedakan menjadi dua yakni manfaat secara teoritis dan manfaat secara praktis.

Apa perbedaan manfaat penelitian secara teoritis dan manfaat secara praktis?

Manfaat Teoritis

Manfaat penelitian secara teoritis berlatar dari tujuan penelitian varifikatif, untuk dapat mengecek teori yang sudah ada. Apakah dapat memperkuat atau menggugurkan teori itu sendiri. Manfaat teoritis ini muncul berlatarkan ketidak puasan atau keraguan terhadap teori yang sudah ada sehingga akan dilakukan penyelidikan kembali secara empiris.

Manfaat Praktis

Manfaat praktis adalah manfaat yang berguna untuk dapat mengatasi masalah praktis. Misalnya saja, ada masalah nilai siswa yang rendah maka manfaat praktis adalah untuk meningkatkan nilai siswa.

Pada umumnya manfaat praktis tidak hanya untuk satu subjek tetapi bisa berguna untuk lebih dari satu. Misalnya saja manfaat untuk siswa, manfaat untuk guru, manfaat untuk sekolah, dll. Jadi jika anda pikir bahwa penelitian anda memberikan manfaat untuk banyak subjek, maka tuliskan saja semuanya dan jangan ragu.

Contoh Manfaat Penelitian

Manfaat Teoritis

Hasil dari penelitian ini akan menjadi sebuah landasan dalam pengembangan media pembelajaran atau penerapan media pembelajaran yang lebih lanjut. Disamping itu, juga akan menjadi sebuah nilai tambah khasanah pengetahuan ilmiah dalam bidang pendidikan di Indonesia.

Baca juga : Kata Pengantar Laporan Praktikum

Manfaat Praktis

  1. Bagi siswa, hasil dari penelitian diharapkan bisa meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas IV SD Negeri Kelas IV SD Negeri Ngasem 01 Kota Kediri 2015/2016 dengan penerapan media.
  2. Bagi guru, penerapan media papan lembar dalam pembelajaran bisa memfasilitasi siswa dalam kegiatan belajar dan mempelajari materi secara mudah dan bermakna.
  3. Bagi sekolah, hasil dari penelitian penerapan media papan lembar ini adalah untuk memberikan referensi dalam meningkatkan mutu pendidikan dan kegiatan belajar mengajar yang dilakukan oleh guru. Dan sekolah juga bisa mendukung guru untuk menciptakan media yang lebih bervariasi lagi.
  4. Bagi peneliti, peneliti dapat menerapkan media yang sesuai dalam materi pembelajaran materi tertentu. Dan peneliti memiliki pengetahuan dan wawasan tentang materi dan media pembelajaran yang sesuai.

Demikian informasi yang dapat kami sampaikan mengenai tujuan dan manfaat penelitian. Semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk kita semua, terutama bagi anda yang sedang membutuhkannya.

Jangan lupa untuk memberikan kritik dan saran lewat kolom komentar di bawah ini. Apapun itu tolong anda komen. Terima kasih atas perhatiannya, sampai jumpa di pembahasan yang berikutnya.

Ayo Cilacap - - - -